Honda MPS Pandeglang adalah sebuah Group Dealer dan Bengkel Resmi AHASS (Astra Honda Authorised Service Station) yang diangkat oleh Main Dealer Honda Banten PT. MS. Kemakmuran dan PT. Astra Honda Motor (AHM) Jakarta secara resmi untuk berkontribusi dalam pemenuhan permintaan masyarakat Propinsi Banten pada umumnya dan Kabupaten Pandeglang pada khususnya untuk pengadaan sepeda motor baru merek Honda dan melaksanakan pelayanan purna jual berupa layanan perawatan atau servis sepeda motor Honda dan pengadaan suku cadang asli merek Honda yang didistribusikan oleh PT. AHM.
Honda MPS Pandeglang telah berdiri, bertumbuh dan berkembang bersama masyarakat Pandeglang lebih dari empat dasawarsa dan sangat bersyukur atas hal tersebut.
Honda MPS Pandeglang didirikan oleh Bapak Haji Mohammad Aspuri Hz, putra asli daerah Kabupaten Pandeglang bersama istri, Ibu Hajjah Nursiah Ardi dan keluarga besar yang tergabung dalam tim management Group MPS.